Senin, 28 Januari 2008

Diklat Teknis Subtantif Dasar I (bagian I)

Ola.... aLo... Temen-temen Pajak angkatan ’07, khususnya (yang lebih berkepentingan) temen-temen dari spesialisasi Akuntansi, penulis mewakili TPP ’07 sekali lagi mengucapkan “Welcome to the Club”.

HEHE….

Gini, untuk lebih mendekatkan diri ke temen-temen semua, TPP ’07 berinisiatif untuk selalu memberikan update info terkini seputar nasib kita bersama. Jadi mulai dari minggu ini ampe waktu yang belum ditentukan, TPP ’07 akan membuat artikel seputar hal-hal yang perlu temen-temen semua ketahui.

Dimulai dari yang pertama, artikel ini berisi info yang ga kalah penting lho dibandingkan info tentang pencairan uang tunggu yang kemarin dah teman-teman terima (kalo pencairannya itu paling penting huehe…doain biar lancar terus yah!!!). Khusus temen-temen Akuntansi, info ini adalah yang terpenting kedua mengingat pengaruhnya yang sangat besar bagi kehidupan temen-temen beberapa tahun mendatang.

So, BE AWARE!!!

Info tentang apa sich???

Itu lho, DTSD I atau Diklat Teknis Subtantif Dasar I

Diklat ini dimaksudkan untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan sikap secara menyeluruh tentang perpajakan bagi para calon pegawai Ditjen Pajak (DJP) yang akan melaksanakan tugas di lingkungan DJP. Diklat ini wajib diikuti oleh setiap calon pegawai golongan II (eks. STAN spesialisasi Akuntansi). Hari efektif pelaksanaan diklat adalah 50 Hari Kerja (yang direncanakan mulai tanggal 25 Februari 2008 s.d 9 Mei 2008). DTS-Dasar Pajak I akan diselenggarakan di Pusdiklat Pajak yang terletak di Jl. Sakti Raya No.1, Kemanggisan, Slipi, Jakarta Barat No.Telp 5481155, 5481476, 5484404, 5329819 No.Fax 5481394.

  • Materi Diklat (pengalaman tahun sebelumnya):

1. Ketentuan Umum dan Tatacara Perpajakan(KUP);

2. Pajak Penghasilan(PPh);

3. Pajak Pertambahan Nilai(PPN)

4. Bea Materai(BM);

5. Pajak Bumi dan Bangunan(PBB);

6. Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB);

7. Penagihan Pajak;

8. Sistem Informasi DJP;

9. Akuntansi Perpajakan;

10. Pengantar Hukum Pajak(PHP);

· Materi Penunjang:

1. Tugas Pokok dan Fungsi DJP;

2. Kode Etik;

3. Pelayanan Prima;

4. Sistem Administrasi Perpajakan;

5. Current Issue Perpajakan.

Gimana temen-temen uda punya gambaran kan tentang DTSD I..?? Yah, paling ngga temen-temen uda bisa prepare apa aja yang dibutuhin.

Ya udah segini dulu yah artikel pertama tentang DTSD I. Untuk hal-hal yang terkait masalah teknis, seperti lapor dulu ngga, kapan bisa ngga magang lagi, atau abiz diklat magang lagi???

Jawabannya ada di artikel berikutnya (maksudnya biar dikangenin gitchu!!!).

Tungguin yah....

[bY.u]

Tidak ada komentar: